Tetap Sehat Walaupun Bertubuh Big Size

Memiliki perut yang besar kerap dinilai sebagai suatu kekurangan. Banyak hal yang mendasari seseorang tidak ingin dicap gemuk atau big size , dan salah satu faktor utama ialah mengenai kesehatan. Bagi mereka yang memiliki berat badan berlebih masalah kesehatan memang sedikit susah dijaga. Mengingat dewasa ini kesehatan merupakan suatu hal yang mahal untuk didapat, maka diperlukan kesadaran untuk tetap menjaganya.

gemuk sehat

Dan bagi mereka yang memiliki tubuh big size harus lebih konsen terhadap jenis makanan yang dimakan, karena apabila asupan kalori tidak bisa terkontrol, bisa mengundang berbagai jenis penyakit berbahaya seperti diabetes, kolesterol, hingga jantung. Sebagai acuan untuk bisa tetap hidup sehat walaupun memiliki tubuh big size , berikut ini tips yang mudah untuk diaplikasikan. Diantaranya :

Asupan Kalori

Kalori atau juga yang sering disebut dengan energi adalah jenis protein karbohidrat yang diperlukan oleh tubuh sebagai bahan bakar. Tubuh manusia memerlukan 2000 kalori setiap harinya. Pembagian asupan kalori khusus untuk cara mengecilkan perut ialah dengan makan makanan dengan porsi 500 kalori di pagi hari, 1000 kalori di siang hari, dan 500 kalori di waktu malam. Sumber kalori yang paling baik dan paling sempurna diproses oleh tubuh ialah roti gandum. Hal ini dikarenakan roti gandum hanya mengandung protein sederhana dan rendah lemak trans. Oleh karena itu roti gandum sangat disarankan bagi mereka yang memiliki badan big size .

Asupan Vitamin

Vitamin berfungsi sebagai pelengkap kandungan gizi yang diterima oleh tubuh. Vitamin Bisa didapatkan dengan mengkonsumsi buah-buahan ataupun sayuran. Vitamin yang diperlukan oleh tubuh memang sangat banyak, namun bagi yang memimiliki tubuh besar atau plus size maka asupan vitamin C harus menjadi prioritas. Fungsi dari vitamin C itu sendiri ialah untuk menjaga kestabilan tubuh, serta menjaga kondisi sel-sel yang ada didalam tubuh dalam kondisi yang baik. Untuk setiap harinya tubuh memerlukan kadar vitamin C sebanyak 200 gram.

Asupan Air

Karena tubuh manusia terdiri daru 90% air, maka sudah dapat dipastikan kebutuhan tubuh akan air sangatlah tinggi. Untuk dapat hidup sehat dengan ukuran tubuh big size usahakan untuk minum minimal delapan gelas air putih setiap harinya, untuk memenuhi kebutuhan tubuh akan air. Fungsi dari air itu sendiri ialah sebagai zat pelarut nutrisi dari makanan agar dapat dicerna secara maksimal. Selain itu, air juga sangat baik untuk menjaga kesehatan sistem pencernaan. Apabila sistem pencernaan sehat, maka proses pembuangan sisa pencernaan akan maksimal yang tidak akan meninggalkan zat berbahaya didalam tubuh dan akan menghindari perut yang akan membesar.

Mulai Chat
Chat Fabi
Chat dengan Fabi