Gaya Stylish Untuk Wanita Plus Size

Sebagian besar wanita yang memiliki porsi tubuh plus size, umumnya memiliki tubuh yang relatif terlihat pendek. Dengan keterbatasan ini banyak kalangan wanita di Indonesia yang merasa minder, dan tidak percaya diri dalam setiap penampilannya.

big size style

Padahal memiliki porsi tubuh plus size bukan menjadi halangan untuk tetap terlihat menarik. Berikut ini akan diberikan sebuah tips penampilan agar terlihat lebih stylish :

Memasukan kaos ke dalam celana

Gaya yang ngetrend pada tahun 90-an ini masih tetap stylish dikenakan pada zaman sekarang. Jangan merasa takut atau cemas dibilang ketinggalan zaman, karena dengan memasukan kaos ke dalam celana akan membuat tubuh seakan memiliki dua bagian. Dengan begitu wanita plus size dengan tubuh pendek dapat terlihat lebih stylish, dan tinggi.

Melipat ujung celana

Untuk pakaian yang sifatnya non formal, dapat mengenakan gaya yang lebih santai. Contohnya dengan melipat bagian ujung celana. Gaya ini sangat cocok bagi wanita berubuh plus size dengan tubuh pendek ketika mengenakan celana baggy. Dengan begitu, penampilan akan terlihat lebih stylish, dan proporsional

Menggunakan Dress Asimetris

Ketika hendak berpakaian menggunakan dress, disarankan bagi wanita bertubuh plus size dengan tubuh pendek untuk mengenakan dress yang asimetris. Khususnya pada bagian depan yang lebih pendek dibanding bagian belakang. Untuk lebih mempercantik penampilan, bisa mengenakan wedges atau high heels yang nyaman dikenakan.

Hindari Celana Dengan Panjang Berlebih

Hindari penggunaan celana dengan panjang berlebih. Karena hal ini akan membuat kerutan pada bagian paha, dan ujung kaki yang tertutup. Hal ini tentunya akan membuat wanita bertubuh plus size dengan tubuh pendek terlihat bulat.

Mulai Chat
Chat Fabi
Chat dengan Fabi